Kentut ?
Adalah fenomena yang udah biasa kita ketahui atau bahkan didengar dan di cium baunya.
Terkadang kalau ada orang kentut kita langsung nutupin hidung dan spontan langsung marah-marah ama orang yang kentunya haha. . .
Kalau di pikirin juga jijik sih kentut itu tapi tahukah anda kalau ternyata kentut itu juga ada manfaatnya lho. . .
Sebelum gue kasih tahu manfaat kentut, gue jelasin dulu asal muasal nya tuh kentut. . .
Kentut itu berasal dari gas dalam usus kita, gas dalam usus itu berasal dari udara yang kita telan ternyata. . .
Lalu gas tersebut menerobos ke usus dari darah dan gas dari reaksi kimia dan gas dari
bakteri perut.
Nah itu lah asal muasalnya kentut yang ada dan nyata bau nya hehe
oke lanjut ke topik permasalahan manfaat kentut, ini dia :
1. Berguna untuk kesehatan
Studi baru mengungkapkan bau kentut atau flatulansi punya rahasia kesehatan dan dapat membantu mencegah kanker, stroke, serangan jantung, dan demensia.
2. Studi dalam jurnal Medicinal Chemistry Communications, yang dikutip Daily Mail, Kamis (10/7), menunjukkan hidrogen sulfida, adalah salah satu gas berbau yang dihasilkan oleh bakteri ketika menghancurkan makanan di perut. Dalam dosis besar, gas itu dapat menjadi racun. Namun, untuk jumlah yang sangat sedikit, dapat membantu melindungi sel dan melawan penyakit, menurut para ahli di Exeter University.
3. Dapat menjadikan aktivitas usus menjadi baik
Seseorang yang baru menjalani operasi dengan bius total perlu menunggu hingga tiba saatnya kentut sebelum dirinya diizinkan dokter untuk makan dan minum. Kentut sering dijadikan petunjuk oleh dokter dan petugas kesehatan lainnya bahwa fungsi usus telah kembali normal.
Menurut penelitian yang dilakukan oleh sub-departement of Human Gastrointestinal Physiology and Nutrition dari Royal Hallamshire Hospital, volume gas yang dikeluarkan saat kentut dalam keadaan normal dapat mencapai kira-kira 476-1490 ml (rat-rata 705 ml) dalam 24 jam. Seseorang yang terlalu sering kentut atau bahkan tidak bisa kentut sama sekali menunjukkan adanya kelainan tertentu pada saluran pencernaannya. Terjadinya gangguan dalam pelepasan gas pencernaan yang diikuti dengan timbulnya gejala lain merupakan salah satu alasan untuk dilakukannya pemeriksaan lebih lanjut oleh dokter.
4. Berperan dalam mengatur tekanan darah dan mencegah terjadinya pembengkakan
Penelitian yang sudah dirintis beberapa tahun lalu, sedikit demi sedikit kini membuahkan hasil. Berdasarkan penelitian, ada beberapa kegunaan hidrogen sulfida di dalam tubuh. Di antaranya, gas tersebut berperan dalam mengatur tekanan darah dan mencegah terjadinya pembengkakan (anti-pembengkakan/ anti-inflamasi) .
5. Juga bisa sebagai obat anti-pembengkakan (anti-inflamasi)
“Meskipun obat-obatan anti-pembengkakan tradisional sangat ampuh dan aman, keduanya dapat merusak lapisan permukaan dalam dinding lambung pada sebagian orang sehingga menimbulkan gangguan lebih lanjut. Pelepasan H2S secara terkendali dan terus-menerus memberikan peluang bagi pengembangan kelompok baru obat-obatan anti-pembengkakan atau mendorong perbaikan obat-obatan yang ada sekarang sehingga [obat-obatan] itu juga melepaskan H2S dan harapannya menimbulkan lebih sedikit akibat samping pada lambung-usus”, papar Dr. Matt Whiteman.
Demikianlah Allah menciptakan sesuatu dengan rancangan dan fungsi yang tepat. Tak satu pun di dunia ini yang Dia ciptakan tanpa manfaat. Bahkan, barang yang dianggap hina semisal gas kentut, ternyata membawa maslahat.
Bayangkan, jika tak ada hidrogen sulfida dalam tubuh. Boleh jadi sistem peredaran darah tidak akan sebaik sebagaimana seharusnya. Pun, proses anti-pembengkakan tidak akan terjadi sesempurna sekarang, serta berkemungkinaan membawa masalah kesehatan.
Oleh karena tidak adanya kesia-siaan dalam ciptaan Allah mana pun, termasuk seremeh gas kentut, maka sudah sepantasnya bagi manusia untuk berupaya memikirkan penciptaan oleh Allah. Hal ini senada dengan firman Allah dalam Al Quran yang menjelaskan ciri orang berakal: “(yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): ”Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka” . (QS. Ali Imron 3:191)
Sumber : Titian Tasbih
0 komentar:
Posting Komentar